Dumai- Polres Dumai dan TNI melakukan inspeksi mendadak ( sidak) terkait dugaan adanya tangki merah putih Pertamina masuk gudang Sabtu (10/12/2022) pukul 09.00 WIB. Hasil sidak di lapangan tidak di temukan adanya aktivitas tersebut dan gudang dalam keadaan tergembok dan kosong.Personil Gabungan terdiri dari unsur TNI dan Polres Dumai.
Tim gabungan terlebih dahulu melakukan apel dalam rangka kegiatan Pengecekan dan Penertiban Bahan Bakar Minyak di Wilayah Hukum Polres Dumai.Apel di pimpin Oleh Kasat Reskrim Polres Dumai, AKP ARIS GUNADI, S.I.K, M.H dan diikuti oleh Kasat Samapta Polres Dumai, AKP. M. Sahudi, SH, Komandan Unit Intel Kodim 0320 / Dumai, Letda Inf K.M MEHA , Sub Denpom Dumai Pelda Muksin dan POM TNI AL Dumai, Serma Deli dan Pers.
Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK mengatakan Truck BBM Warna Merah Putih tidak di temukan singgah di gudang. Pantauan di sepanjang jalan Sukarno Hatta, Truck BBM berhenti dan singgah di warung makan, bengkel, cucian mobil.Di dalam gudang tersebut tim gabungan tidak menemukan drum dan tangki bahkan tidak ada satu orangpun di temukan orang didalam gudang.Kemudian di lanjutkan beberapa gudang penampung lainnya, di sini masih sama tidak ada ditemukan aktivitas di dalam gudang.
Tim kembali menyisir gudang-gudang lainnya, masih juga menemukan gudang dalam keadaan kosong aktivitas, selain gudang di kunci dengan menggunakan gembok, juga jalan menuju arah gudang di beri palang kayu dan drum.Usai melakukan penyisiran kesejumlah gudang penampungan BBM Ilegal, Kapolres Dumai Nurhadi Ismanto SH SIK kepada pers mengatakan, hasil dari turun ke lapangan di beberapa gudang, namun tidak ada di temukan aktivitas penimbunan BBM.
Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto memerintahkan para Kapolsek dan Bhabinkamtibmas, agar mengintensifkan patroli ke tempat-tempat yang di duga sebagai lokasi penampungan BBM Ilegal ini.”Kepada Kapolsek dan Bhabinkamtibmas agar memonitor aktivitas di gudang ini, tempelkan himbauan di pintu masuk gudang,” ujar Kapolres.
Polres Dumai tidak main-main menjaga BBM terutama BBM subsidi agar tidak di selewengkan oleh orang-tidak bertanggungjawab. “BBM Subsidi wajib kita amankan apabila ada penyelewengan kita tindak, tegasnya.(rh)