Dumai  

Tangkapan Miras Seludupan Oleh BC Dumai Di Duga Milik Awg

Dumai-Sekitar 3 pekan lalu, seseorang telah mengabarkan akan ada masuk minuman keras seludupan asal negara Malaysia menuju Dumai.Tidak lama lagi, pasti masuk minuman keras itu dengan lokasi bongkar di kecamatan Sungai Sembilan kota Dumai.Ini A1 bang, saya tahu tempat bongkarnya, ujar sumber yang layak di percaya.Yang punya di duga Awg, ungkap sumber tersebut. Namun, karena informan ini ada urusan 3 hari di Pekanbaru, keberadaan masuk miras ilegal tidak terdeteksi olehnya.

Beberapa kalangan jurnalis rabu siang di hebohkan dengan tangkapan Bea Cukai Dumai terhadap penyeludupan  71 kotak isi full (1 kotak isi 12 botol) dan 5 kotak isi 6 botol miras asal Malaysia yang bongkar di kecamatan Sungai Sembilan kota Dumai. Secara keseluruhan ada 882 botol dari berbagai merk di antaranya Hennessy, Martell.Aparat Bea Cukai Dumai menangkap miras rabu dini hari (24/2/2021) di darat bukan di laut.Miras berbagai merk di angkut menggunakan mobil pickup L300.Supir dan 2 orang rekannya, inisial W,J,S sebagai kurir saat itu di amankan pihak Bea Cukai Dumai berikut barang bukti miras dan mobil L300.

Informasi yang di peroleh, tangkapan miras seludupan oleh Bea Cukai Dumai di duga milik Awg.Ada hal yang cukup menarik, bahwa selama puluhan tahun lalu, penyeludupan di lakukan oleh warga pribumi, namun belakangan yang terlibat penyeludupan saat ini adalah “mata sipit”.Miras seludupan ini telah sering masuk ke kota Dumai dan di suplay ke lokasi pub/karaoke berkelas di kota Dumai.(rh)