Dumai  

Semarak Maulid Nabi 1446 Hijriyah Bersama Karang Taruna Kota Dumai

Semarak Maulid Nabi 1446 Hijriyah Bersama Karang Taruna Kota Dumai

INFESTIGASI.COM – Karang Taruna Kota Dumai menggelar acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriyah, bertempat di Masjid Agung Habiburrahman Dumai Islamic Center, Senin (16/9/2024).

Acara yang disandingkan dengan penyerahan santunan kepada 100 anak yatim itu dihadiri oleh Wali Kota Dumai dalam hal ini diwakili Staf Ahli Wali Kota Bidang Pemerintahan, Kemasyarakatan, dan SDM Muhammad Yunus.

Tampak hadir Anggota DPRD Kota Dumai Ananda Putri Salsabila, Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat diwakili Kabid Pemberdayaan Sosial Martalena, Ketua Karang Taruna Zulfan Arif, Ketua Panitia Pelaksana Rizki Ramadhan serta Ketua-Ketua Karang Taruna Kecamatan se-Kota Dumai.

Dalam acara maulid tersebut, diperkuat pula dengan penyampaian tausiyah yang berisikan kisah Rasululllah oleh Ustadz Habli Rizqo.

Staf Ahli Wali Kota Muhammad Yunus dalam sambutannya mengapresiasi inisiasi yang dilakukan Karang Taruna Kota Dumai.

“Atas nama Pemko Dumai kami mengapresiasi Karang Taruna Kota Dumai yang telah menggelar kegiatan positif maulid nabi, diisi pula dengan menyantuni anak-anak yatim,” sebutnya.

Menurutnya, kegiatan seperti ini mengandung banyak hikmah. Terlihat pula keramahan dan indahnya silaturahmi yang terjalin antara hadirin dengan penyelenggara kegiatan.

“Mudah-mudahan dengan menyemarakkan hari-hari besar Islam di Kota Dumai, Insyaallah banyak keberkahan-keberkahan yang bakal kita dapatkan,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kota Dumai mengatakan bahwa kegiatan ini digelar sebagai bentuk semarak atas kelahiran Nabi Muhammad SAW, bertujuan untuk meminta keberkahan bagi Kota Dumai.

“Oleh sebab itu, peringatan hari lahir Rasulullah harus kita peringati dengan semarak sebagai wujud rasa cinta dan suka cita kita sebagai umat muslim terhadap Nabi Muhammad SAW,” katanya.

Terakhir, ia juga berpesan kepada anak-anak yatim penerima santunan untuk menyimak tausiyah yang disampaikan nantinya oleh penceramah.

“Jadikan Nabi Muhammad sebagai suri tauladan. Semoga apa yang diajarkan oleh beliau bisa kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga kita menjadi umat-umat yang dirahmati dan dimuliakan Allah SWT,” pungkas Zulfan.