Dumai  

Kementerian Perhubungan Serahkan Sertifikat Tempat Pengujian Kelulusan Kir Se Riau

Infestigasi-dumai-Dirjen Perhubungan Darat kementerian perhubungan menunjuk Dinas perhubungan dumai sebagai tuan rumah tempat penyerahan sertifikat kelulusan tempat pengujian KIR se Riau, yang di rencanakan akan di laksanakan pada awal november 2019.

Sertifikat pengujian kir merupakan salah satu syarat untuk mendapatkan buku kir yang di miliki kendaraan penumpang atau barang pada  UPT Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) dinas perhubungan masing-masing kabupaten/kota.Selain penyerahan sertifikat tersebut juga dilaksanakan sosialisasi tentang Over Demensi dan Over Load  ( ODOL) oleh dirjen perhubungan darat kementerian perhubungan RI.

Hal ini di ungkapkan kepala dinas perhubungan kota Dumai Asnar, kamis, 3 oktober 2019.Menurut kadishub, acara tersebut juga akan di lanjutkan tentang asimilasi pemotongan kendaraan truk yang melebihi demensi kendaraan. Setelah itu di lakukan pengecekan lay out tempat uji emisi pada terminal Bandar Sri Junjungan Dumai yang merupakan syarat untuk kelengkapan roro Dumai-Malaka.

Dirjen perhubungan darat kementerian perhubungan di jadwalkan akan menghadiri acara di maksud, serta turut hadir Gubernur riau Syamsuar, Walikota Dumai Zulkifli,AS, Direktur Lala dirjen perhubungan laut, Kadishub Riau, Kepala BPTP V Riau, KSOP Dumai dan Kadishub Dumai Asnar.(ricky)